Wednesday 10 April 2013

Prolog "Peti Emas"

Cinta dapat menentang akal sehat, cinta dapat mengubah seseorang, dan cinta memberikan ketulusan dan kesabaran yang tak terbatas.  Mungkin terlalu berat untuk menyatakan tak terbatas, tapi itulah yang terjadi. Benar atau tidak, gila atau tidak, hanya orang yang mendalami arti cinta yang tau. Kisah yang akan kuceritakan ini merupakan kisah cinta yang tentang impian dan cinta. Dimana cinta dapat membuat seseorang melakukan hal yang sulit dipercaya dan mungkin akan sulit terjadi di kehidupan nyata.
Cerita ini bukanlah sebuah novel yang dipenuhi dengan kata-kata indah. Cerita ini hanya ungkapan sebuah karya yang tidak sempurna yang berusaha untuk menjadi sempurna meskipun kita tidak akan bisa menjadi sempurna.

Cerita yang berjudul “Peti Emas” menceritakan perjalanan hidup seorang laki-laki yang bernama Rendy, dengan kehidupan remajanya. Rendy adalah seorang anak SMA kelas 2 yang hidup bersama adiknya. Adik dari Rendy sendiri bernama Laili yang memiliki pemikiran dewasa meskipun dia baru kelas 3 SMP. Rendi dan adiknya hanya hanya hidup berdua karena orang tua mereka bekerja diluar kota. Ibu Rendy seorang desainer baju yang bekerja dibutik didaerah jember, sedangkan ayahnya sudah meninggal pada saat Rendy baru berusia 10 tahun. Mengetahui orang tua yang jarang dirumah, membuat Rendi dan Laili berusaha untuk hidup mandiri. Adik Rendy berusaha menyelesaikan pekerjaan rumah, sedangkan Rendy membantu pekerjaan adiknya. Mereka berdua bekerja sama dan berusaha saling mengisi. Mereka berdua sadar kalau kehidupan yang sebenarnya sudah dimulai sejak lama. 

No comments:

Post a Comment

Komentar Yang Sopan dan membangun akan berguna untuk membuat blog ini lebih baik lagi..